Cara Cek Masa Aktif Kartu Telkomsel dengan Mudah

Pusatwastranusantara.co.id – Cara cek Masa aktif kartu telkomsel sering kelai menjadi kebingungan tersendiri, atau karena lupa caranya. Padahal Kartu Telkomsel menjadi salah satu pilihan banyak orang di Indonesia sebagai penyedia layanan telekomunikasi.

Sama dengan provider lainnya,  Provider ini juga hadir Dengan berbagai macam layanan yang ditawarkan, penting bagi pengguna untuk mengetahui cara cek masa aktif kartu Telkomsel agar bisa selalu terhubung dengan orang-orang terdekat.

Berikut ini beberapa cara yang bisa Anda coba untuk mengecek masa aktif kartu Telkomsel Anda:

1. Cara cek Masa aktif Kartu Telkomsel Melalui kode USSD

Cara termudah untuk mengecek masa aktif kartu Telkomsel adalah dengan menggunakan kode USSD. Seperti yang sudah disampaikan diatas bahwa setiap provider memberikan layanan yang bisa digunaan penggunanya termasuk ketika akan mengetahui masa aktif kartunya.

Bagaimana cara mengeceknya, Ikuti langkah-langkah berikut:

  • Buka aplikasi telepon pada ponsel Anda.
  • Ketik *888# lalu tekan panggil atau call.
  • Tunggu beberapa saat hingga muncul informasi mengenai masa aktif kartu Anda.
  • Informasi masa aktif kartu akan tampil pada layar ponsel Anda.

Cara ini bisa dilakukan ke beberapa kartu produk terlkomsel, misalnya kartu AS, Kartu Simpati, Kartu Loop dan lain sebagainya. Dengan menggunakan Kode USSD *888# Kalian bisa memeriksa sisa masa aktif kartu dengan cepat tanpa menggunakan internet.

Baca juga: Cara Beli Paket Telkomsel dengan Mudah

2. Cara Cek Masa Aktif Kartu Telkomsel Melalui SMS

Selain memakai kode dial diatas, pengguna Kartu telkomsel juga bisa mengecek masa aktif kartu Telkomsel melalui SMS.

Caranya cukup mudah, ikuti langkah berikut:

  • Buka aplikasi pesan atau SMS pada Smartphone kalian
  • Ketik UL (spasi) INFO, lalu kirim ke 3636.
  • Kalian akan menerima SMS balasan yang berisi informasi mengenai masa aktif kartu AS atau simpati kalian.

Selesai, maka kalian sudah mendapatkan informasi terkait dengan sisa masa aktif kartu yang dimiliki.

Baca Juga: Cara Tukar Poin Telkomsel dengan Mudah dan Cepat

3.  Cek Masa aktif Melalui aplikasi MyTelkomsel

Telkomsel juga menyediakan aplikasi MyTelkomsel yang dapat digunakan untuk mengecek masa aktif kartu kalian baik pengguna As, Simpati, Loop dan beberapa jenis kartu lainnya.

Cara mengetahui sisa masa aktif kartu melalui aplikasi juga sama mudahnya, silahkan Ikuti langkah-langkah berikut:

  •  Pastikan sudah mengunduh dan menginstal aplikasi MyTelkomsel dari Google Play Store atau App Store.
  •  Buka aplikasi MyTelkomsel, kemudian masuk dengan akun Telkomsel Anda.
  • Pada halaman utama, maka akan melihat informasi mengenai masa aktif kartu.
  • Selesai

Ya, semudah itu. Sebenarnya banyak cara mengeceknya, bahkan selain dari tiga cara diatas kalian juga bisa mencoba melalui langkah dibawah.

4. Cek Melalui website resmi Telkomsel

Anda juga bisa mengecek masa aktif kartu Telkomsel melalui website resmi Telkomsel. Ikuti langkah-langkah berikut:

  • Buka browser pada ponsel atau komputer Anda, kemudian kunjungi website resmi Telkomsel di https://www.telkomsel.com/.
  • Klik tombol “Login” di pojok kanan atas halaman.
  • Masukkan nomor ponsel dan kata sandi Anda, lalu klik “Login.”
  • Setelah berhasil masuk, Anda akan melihat informasi mengenai masa aktif kartu Anda pada halaman “My Account” atau “Akun Saya.”

Dengan berbagai cara di atas, kalian bisa dengan mudah mengecek masa aktif kartu Telkomsel Anda kapan saja dan di mana saja. Pastikan selalu mengecek masa aktif kartu Anda agar tidak terputus dari layanan komunikasi dan internet yang disediakan oleh Telkomsel.

Baca Juga: Cara registrasi kartu telkomsel Paling mudah dan cepat

Penutup

Dalam kesimpulan, mengetahui masa aktif kartu Telkomsel sangat penting untuk menjaga koneksi dengan keluarga, teman, dan rekan kerja. Dengan berbagai metode yang telah disebutkan di atas, Anda dapat dengan mudah memantau masa aktif kartu Anda dan menghindari gangguan layanan yang tidak diinginkan.

Jangan ragu untuk mencoba salah satu cara cek masa aktfi kartu telkomsel sesuai dengan kenyamanan Anda. Selalu perbarui masa aktif kartu Anda secara berkala untuk menikmati layanan Telkomsel tanpa hambatan dan tetap terhubung dengan orang-orang yang Anda cintai.